Liputan6.com, Jakarta Panggung hiburan Tanah Air memang selalu penuh warna dan penuh daya tarik. Bukan hanya para publik figur yang tampil untuk menghibur masyarakat Indonesia. Ada juga sejumlah acara menarik dan meriah serta penuh kejutan yang paling dinanti masyarakat Indonesia.
Adalah Shopee 10.10 Brands Festival. Acara TV yang meriah untuk merayakan puncak campaign itu merupakan kelanjutan dari kesuksesan TV show Shopee 9.9 Super Shopping Day yang diselenggarakan di bulan September kemarin.
Nah sebagai bukti kesuksesan itu, Shopee sebagai e-commerce raksasa yang merajai Asia Tenggara dan Taiwan kembali mempersiapkan acara televisi yang jauh lebih heboh dan seru dari sebelumnya. Jadi, pada Rabu 9 Oktober 2019, Shopee akan kembali mengguncang dunia para penggila belanja online.
Serunya lagi, akan hadir sejumlah megabintang yang membuat panggung Shopee 10.10 Brands Festival makin panas. Ditayangkan secara LIVE melalui Shopee Live, SCTV, Indosiar, dan ANTV, acara penuh kejutan spesial ini adalah salah satu acara televisi yang tidak boleh kamu lewatkan!
Jadi, kamu bisa ikut berbagai permainan seru selama acara berlangsung. Uji pengetahuanmu dengan bermain Kuis Shopee edisi spesial yang dipandu oleh host yang sensasional, Lucinta Luna dan berhadiah Rp150 juta. Kamu juga bisa adu ketangkasan di permainan Shopee Tangkap yang berhadiah Sony Home Theater dan Mitsubishi XPANDER, serta mainkan Goyang Shopee berhadiah iPhone X dan Mitsubishi Eclipse Cross.
Ada juga lho, Flash Sale Kilat di mana semua barang harganya cuma Rp99! Masih kurang heboh? Sepanjang acara berlangsung, akan ada promosi besar-besaran dari brand ternama, seperti Philips, Ramayana, Nivea, Kintakun, Unilever, Eiger, Enfagrow, Bayer, Lady Rose dan Reckitt Benckiser (Dettol) yang bakal sayang banget kalau dilewatkan. Pada akhir acara juga akan diumumkan pemenang Serba Rp10 Ribu yang memenangkan hadiah Motor Honda PCX seharga Rp10 ribu!
Shopee juga punya hadiah buat pencinta K-Pop di seluruh Indonesia. Di acara TV Shopee 10.10 Brands Festival, bakal ada kejutan spesial dari boyband favorit kita semua, GOT7!
Pastikan kamu tidak lupa untuk mengikuti kompetisi di media sosial saat acara ini berlangsung, cukup unggah foto selfie saat menyaksikan GOT7 Highlights pada acara TV Shopee 10.10 Brands Festival dan sertakan hashtag #Shopee1010GOT7. Jangan lupa untuk follow dan tag Instagram @shopee_id dan @shopeekpop ya! Ssst, akan ada grand prize berupa Samsung Galaxy Note 10+ bagi yang beruntung!
Selain permainan seru, kamu juga akan melihat kehebohan para bintang papan atas Tanah Air. Ada Princess Syahrini sebagai megabintang yang mengisi gelaran spektakuler, bersama legend industri musik Indonesia yaitu Sang Raja Dangdut Rhoma Irama dan Iwan Fals.
Eits, tentunya enggak cuma mereka yang bakal meramaikan acara ini. Ada juga Barbie Kumalasari dan Nikita Mirzani, serta Roy Kiyoshi yang disebut-sebut tengah menjalin asmara dengan mantan istri Aming, Evelyn Nada Anjani.
Belum lagi bakal ada 'panggung reuni mantan' yang mempersatukan kembali pasangan seperti Zaskia Gotik-Vicky Prasetyo. Verrel Bramasta dan Natasha Wilona juga akan ‘bersatu’ kembali di atas panggung. Nah, kira-kira gimana ya kehebohan Barbie Kumalasari dan Nikita Mirzani saat berada di panggung yang sama?
Apakah Zaskia Gotik dan Vicky Prasetyo bakal CLBK, atau malah bersitegang di atas panggung? Verrel sama Natasha juga bakal terjebak nostalgia enggak, ya? Sementara itu, kayak gimana sih, kemesraan Roy Kiyoshi dan Evelyn? Daripada penasaran, jangan sampai deh kamu ketinggalan nonton acara yang dipandu oleh Andhika Pratama dan Gisel ini!
Tunggu apa lagi? Pastikan kamu enggak kelewatan semua keseruannya, pada 9 Oktober 2019 pukul 19.00 WIB LIVE di Shopee Live, SCTV, Indosiar, dan ANTV!
(*)
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Panggung Penuh Kejutan dan Megabintang! Jangan Sampai Melewatkan Acara TV Shopee 10.10 Brands Festival!"
Post a Comment