Search

Mengenal 5 Sosok yang Siap Gantikan Posisi Theresa May Sebagai PM Inggris

Liputan6.com, London - Perdana Menteri Inggris Theresa May merilis sebuah pengumuman mengejutkan pada Rabu 27 Maret 2019, ketika dirinya mengatakan akan siap mundur sebelum negosiasi Brexit berikutnya.

Oleh para pengamat, keputusan May itu kemungkinan besar terkait dengan tekanan Partai Konservatif yang mendesaknya turun dari jabatan pemimpin konstitusional Inggris, demikian sebagaimana dikutip dari The Straits Times pada Kamis (28/3/2019).

"Saya siap untuk meninggalkan pekerjaan ini lebih awal dari yang saya maksudkan, untuk melakukan apa yang benar bagi negara kita dan partai kita," lanjutnya.

Sementara itu, PM May tidak menjadwalkan tanggal pengunduran dirinya.

Beberapa anggota parlemen Inggris mengatakan pemilihan kepemimpinan dalam Partai Konservatif bisa terjadi selama musim panas, dan sang perdana menteri kemungkinan meninggalkan kantornya di 10 Downing Street pada musim gugur.

Laporan lain menunjukkan pemimpin baru bisa saja terpilih pada bulan Juli, dengan catatan bahwa pergantian kepemimpinan dai dalam satu partai tidak membutuhkan pemilihan umum.

Meski begitu, berbagai surat kabar terkemuka dunia, seperti The Guardian dan Washington Post, telah membahas tentang beberapa sosok terkemuka di perpolitikan Inggris, yang cocok menggantikan peran Theresa May.

Mereka membahas hal tersebut dengan menggabungkannya dengan hasil survei oleh lembaga pemantau independen William Hill.

Berikut adalah lima sosok yang digadang-gadang menjadi kandidat terkuat untuk menjabat perdana menteri Inggris selanjutnya.

Simak video pilihan berikut: 

PM Inggris Theresa May mengatakan dirinya bersedia mundur demi kesepakatan Brexit disetujui oleh Parlemen Inggris.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Internasional, Sains, Feature, Kisah Inspiratif, Unik, dan Menarik Liputan6 kalo berita kurang lengkap buka link di samping https://ift.tt/2uzsfeO

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mengenal 5 Sosok yang Siap Gantikan Posisi Theresa May Sebagai PM Inggris"

Post a Comment

Powered by Blogger.