:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/2096092/original/068895600_1524018832-2018017-Trump-Jamu-Perdana-Menteri-Jepang-Abe-AP-5.jpg)
Barbara Pierce atau akrab disapa Barbara Bush adalah istri Presiden Amerika Serikat ke-41, George H. W. Bush. Barbara menikah dengan George Bush saat mereka masih muda, 6 Januari 1945.
Sewaktu hidup, Barbara pernah menceritakan bahwa dia menikahi pria 'ciuman pertamanya".
Pertemuannya dengan Bush berawal dari sebuah pesta dansa pada waktu liburan Natal. Saat itu, Barbara berusia 16 tahun. Dia bertemu dengan Bush --salah seorang siswa Akademi Phillips, di Andover.
Satu setengah tahun kemudian, ketika keduanya telah bertunangan, George ditugaskan sebagai pilot pesawat torpedo pada Perang Dunia II. Saking cintanya Bush kepada Barbara, ia sampai menamai 3 pesawat yang dikendalikannya dengan nama: Barbara, Barbara II, dan Barbara III.
Ketika George kembali dari medan perang, Barbara telah lulus dari Smith College. Dua minggu kemudian, pada tanggal 6 Januari 1945, mereka menikah.
Setelah perang, Bush lulus dari Yale University dan mereka segera pindah ke Midland, Texas. Dari hasil pernikahannya, Bush dan Barbara dikaruniai 6 anak, yakni George W. Bush (Presiden Amerika Serikat ke-43), Robin Bush, Jeb Bush, Neil Bush, Marvin Bush, dan Dorothy Bush.
Barbara lahir di New York City pada 8 Juni 1925 dari pasangan Pauline dan Marvin Pierce. Dia dibesarkan di pinggiran Kota Rye, New York.
Barbara Bush dikenal aktif dalam beberapa lembaga, seperti Asosiasi Sejarah Gedung Putih. Orang-orang tahu betul ia begitu menyayangi hewan peliharaannya, seekor anjing bernama Millie, bahkan sampai menulis sebuah buku cerita anak-anak tentangnya.
Barbara Bush meninggal pada usia 92 tahun, 17 April 2018 di Houston, Texas, Amerika Serikat. Dia telah berjuang melawan penyakit Graves yang divonis dokter sejak tahun 1988.
Kemudian, dia menderita gagal jantung kongestif dan penyakit paru obstruktif kronik (COPD).
Barbara merupakan seorang perokok berat selama 25 tahun dan berhenti pada tahun 1968, ketika seorang perawat mengecam tindakannya karena merokok saat berada di ruang rumah sakit pascaoperasi.
from Berita Internasional, Sains, Feature, Kisah Inspiratif, Unik, dan Menarik Liputan6 kalo berita kurang lengkap buka link di samping https://ift.tt/2Dgi5aaBagikan Berita Ini
0 Response to "Ini 7 Ibu Negara Amerika Serikat Paling Seksi Sepanjang Sejarah Negeri Paman Sam?"
Post a Comment