Liputan6.com, Jakarta Drama kocak demikian seringnya kemasan FTV SCTV tersaji. Seperti tayangan Sabtu pagi ini. Dikisahkan Arfan adalah anak sulung dari 4 bersaudara. Adik-adiknya masih duduk di bangku SMP dan SD. Sebagai anak sulung, Arfan menjadi tulang punggung keluarga semenjak ayahnya dipecat 5 tahun lalu karena ayahnya menjadi korban tabrak lari dan membuat kakinya lumpuh. Akhirnya Arfanlah yang harus menjadi tulang punggung keluarga untuk menghidupi kebutuhan keluarganya. Hnya berbekal ijazah SMU, Arfan terpaksa menerima pekerjaan sebagai seorang security di salah satu perusahaan majalah ternama.
Kisah FTV SCTV Karier, Cinta dan Pak Satpam bergulir. Saskia, adalah seorang gadis cantik dan pintar. Sayangnya dia terkenal arogan dan sombong. Dia dibesarkan dengan penuh kemewahan. Dia adalah anak satu-satunya dari pemilik perusahaan tempat Arfan bekerja. Saskia sebenarnya lama tinggal di Melbourne, Australia. Tapi karena ayahnya meminta Saskia untuk melanjutkan kepemimpinan di perusahaannya, maaa Saskia pun pulang ke Indonesia.
Awal pertemuan Arfan dan Saskia, adalah saat Arfan tidak mengenali Saskia saat masuk ke dalam perusahaanya. Arfan ngotot minta Saskia meninggalkan KTP atau identitas seperti tamu pada umumnya. Wajar saja karena Arfan belum pernah bertemu sama sekali dengan Saskia. Saskia pergi ke Australia tepat saat Arfan mulai bekerja di perusahaan ayahnya. Karena hal itu, Saskia jadi sangat sentimen kepada Arfan. Padahal Arfan sudah minta maaf setelah kejadian tersebut.
Keinginan Arfan untuk kuliah lagi akhirnya kesampaian. Selama 5 tahun bekerja, Arfan sedikit demi sedikit menabung, untuk bisa berkuliah. Arfan mengambil kuliah Management Bisnis, dan apesnya ternyata saat itu kampusnya akan mengadakan sebuah seminar Nasional yang membahas mengenai sosok “Sukses di Usia Muda” dan salah satu pembicaranya adalah Saskia.
Bagaimana FTV SCTV ini selanjutnya? Saksikan mulai pukul 10.00 WIB.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Karier, Cinta dan Pak Satpam, FTV SCTV Sabtu Pagi, Ini Sinopsisnya"
Post a Comment