Search

Penembakan di Baltimore AS, 1 Orang Tewas dan 6 Lainnya Terluka

Satu hari sebelum kejadian penembakan di Baltimore, sebuah sinagog --tempat ibadah umat Yahudi-- di California diserang oleh pria bersenjata. Dalam kejadian itu, satu orang tewas dengan tiga lainnya luka-luka.

Sinagog Chabad of Poway diserang saat melaksanakan ibadah Hari Raya Passover. Otoritas setempat berhasil mengidentifikasi terduga pelaku sebagai John Earnest (19), pria kulit putih yang menggunakan senjata gaya AR-15 dikutip dari The Straits Times.

Saat melakukan penembakan di sinagog, Earnest berteriak bahwa orang-orang Yahudi menghancurkan dunia. Pihak berwenang telah menyebut serangan sebagai kejahatan rasial.

Kronologi 

Departemen Sheriff San Diego mendapatkan laporan tentang penembakan di sinagog sebelum pukul 11.30 pagi. Sheriff Poway kemudian mengonfirmasi penembakan melalui Twitter, setelah para deputi dipanggil ke tempat kejadian dengan adanya "pria berpistol".

Dalam sebuah konferensi pers Sabtu sore, Wali Kota Poway, Steve Vaus dan Sheriff San Diego, Bill Gore membenarkan bahwa empat orang menjadi korban dan telah dibawa ke Pusat Medis Palomar oleh saksi mata sekitar pukul 12 siang.

Vaus menambahkan, seorang wanita dewasa dari keempat korban tembakan tak tertolong. Sementara ketiga lainnya dalam kondisi stabil.

Salah satu korban luka adalah Rabi Yisroel Goldstein. Goldstein disebut oleh salah satu jemaatnya tidak meninggalkan sinagog, justru ia mencoba menenangkan yang lain.

Saat itu, semua orang yang berada di sinagog menangis dan menjerit, menurut Anvari yang suaminya telah berada di dalam tempat ibadah saat serangan dimulai.

Sinagog tidak dijaga pada saat kejadian, menurut pejabat setempat. Adapun jemaat terdiri atas 40 hingga 60 orang.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Internasional, Sains, Feature, Kisah Inspiratif, Unik, dan Menarik Liputan6 kalo berita kurang lengkap buka link di samping http://bit.ly/2VzynCK

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Penembakan di Baltimore AS, 1 Orang Tewas dan 6 Lainnya Terluka"

Post a Comment

Powered by Blogger.