Search

Andre dan Erin Taulany Sambangi Polda Metro Jaya

Liputan6.com, Jakarta - Istri Andre Taulany, Erin Taulany, namanya kini tengah ramai dibicarakan. Ia diduga melakukan penghinaan terhadap capres yang bertanding di Pemilu 2019, Prabowo Subianto, melalui akun media sosial miliknya.

Dalam Instagram Story-nya, Erin Taulany mengunggah foto Prabowo Subianto sambil menuliskan keterangan dengan kata-kata yang tidak pantas. Ia menganggap Prabowo Subianto mengalami gangguan jiwa, lantaran sudah mendeklarasikan kemenangannya sebagai presiden, meski belum ada keputusan mutlak dari KPU sebagai penyelenggara Pemilu 2019.

Atas perbuatannya itu,‎ Erin Taulany dilaporkan ke Polda Metro Jaya. Pengacara M. Firdaus Owobo, S.H, selaku Ketua Ormas Relawan Militan Prabowo melaporkan dengan Pasal 27 ayat (3) jo Pasal 45 ayat (3) dan atau pasal 29 ayat (2) jo Pasal 45 UU RI No. 19 tentang ITE.

Senin (22/4/2019), Andre dan Erin Taulany terlihat menyambangi Direktorat Reserse Kriminal Khusus, Polda Metro Jaya.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Gosip Terbaru Dunia Hiburan Indonesia Dan Luar Negeri kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2Iwp3JP

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Andre dan Erin Taulany Sambangi Polda Metro Jaya"

Post a Comment

Powered by Blogger.