Search

Ini Identitas Terduga Pelaku Penembakan Sinagoge di California AS

Kepala polisi San Diego David Nisleit mengatakan, setelah penembakan itu sang terduga pelaku memanggil personel Patroli Jalan Raya California untuk melaporkan lokasinya di Interstate 15 di Rancho Bernardo.

Salah satu petugas polisi yang bertugas menyelesaikan insiden sinagoge melihat pria bersenjata itu keluar dari mobilnya. Sang tersangka kemudian menepi, kemudian keluar dari kendaraan dan mengangkat tangan tanda penyerahan diri.

Pada Sabtu, sinagoge juga mengadakan perayaan Paskah, menurut 10News, yang dijadwalkan berakhir pada jam 7 malam.

Presiden AS Donald Trump mengucapkan belasungkawa melalui akun Twitter pribadinya.

"Duka Cita dan doa untuk semua yang terdampak oleh penembakan di sinagoge in Poway, California. Tuhan memberkati kalian semua. Tersangka telah ditangkap. Para penegak hukum telah melakukan pekerjaan yang luar biasa. Terima kasih," twit Trump.

Hal senada juga diberikan kepada seorang politikus Demokrat Scott Peters. Ia mengutuk tindakan kekerasan tersebut.

"Berita tragis bahwa seorang pria bersenjata telah menyerang Chabad dari sinagogea Poway, pada hari ini, hari terakhir Paskah, hari yang seharusnya menjadi perayaan iman dan kebebasan. Saya berduka cita, dan berdoa untuk mereka yang terluka dan terdampak," katanya.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Internasional, Sains, Feature, Kisah Inspiratif, Unik, dan Menarik Liputan6 kalo berita kurang lengkap buka link di samping http://bit.ly/2WaitvD

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ini Identitas Terduga Pelaku Penembakan Sinagoge di California AS"

Post a Comment

Powered by Blogger.