Search

Tak Kuasa Anjing Kesayangan Dimakan Buaya, Pria Ini Nekat Bunuh Diri

Liputan6.com, Florida - Lantaran begitu cinta dan sayang dengan anjing peliharaannya, seorang pria di Florida, Amerika Serikat rela mengakhiri hidup.

Dikutip dari laman The Sun, Senin (27/5/2019), pria berusia 36 tahun itu ditemukan tewas di kediamannya pada pekan lalu.

Menurut keterangan dari keluarga dan orang terdekat, pria ini nekat bunuh diri lantaran terlalu sedih karena anjing peliharannya mati dimangsa buaya.

Andrew Epp meninggal pada Sabtu, 18 Mei 2019 --berselang satu hari setelah anjingnya, seekor Labrador cokelat bernama Java, mati diserang buaya.

Insiden penyerangan buaya itu terjadi di dekat taman bermain anjing di Buffalo Creek. Diduga anjing itu diserang setelah melompat keluar dari pagar ke daerah rawa-rawa di luar taman anjing.

Wilayah Buffalo Creek, yang juga merupakan lokasi sejumlah lapangan golf, sempat menjadi pemberitaan media karena penampakan buaya yang cukup sering, termasuk seekor buaya berukuran 4,5 meter.

Keluarga korban menurutkan, Andrew tidak bisa menahan rasa sedih akibat kehilangan anjingnya.

Sebelum dimangsa buaya, anjing itu sempat kabur dan masuk ke wilayah rawa-rawa di luar taman. Dan saat ditemukan, anjing itu sudah berlumuran darah.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Internasional, Sains, Feature, Kisah Inspiratif, Unik, dan Menarik Liputan6 kalo berita kurang lengkap buka link di samping http://bit.ly/30HM9mF

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tak Kuasa Anjing Kesayangan Dimakan Buaya, Pria Ini Nekat Bunuh Diri"

Post a Comment

Powered by Blogger.